loading...
loading...
Pepaya (Carica papaya L.), atau betik adalah tumbuhan yg berasal dari Meksiko bagian selatan dan bagian utara dari Amerika Selatan, dan kini menyebar luas dan banyak ditanam di seluruh daerah tropis untuk diambil buahnya.  papaya adalah satu-satunya jenis dalam genus Carica. Nama pepaya dalam bahasa Indonesia diambil dari bahasa Belanda, "papaja", yg pada gilirannya juga mengambil dari nama bahasa Arawak, "papaya". Dalam bahasa Jawa pepaya disebut "katès" dan dalam bahasa Sunda "gedang".

Olahan Dan Cara Membuat Masakan dari Pepaya
Olahan Dan Cara Membuat Masakan dari Pepaya

Buah pepaya dimakan dagingnya, baik ketika muda maupun masak. Daging buah muda dimasak sebagai sayuran. Daging buah masak dimakan segar atau sebagai campuran koktail buah. Pepaya dimanfaatkan pula daunnya sebagai sayuran dan pelunak daging. Daun pepaya muda dimakan sebagai lalap (setelah dilayukan dengan air panas) atau dijadikan pembungkus buntil. Oleh orang Manado, bunga pepaya yg diurap menjadi sayuran yg biasa dimakan. Getah pepaya (dapat ditemukan di batang, daun, dan buah) mengandung enzim papain, semacam protease, yg dapat melunakkan daging dan mengubah konformasi protein lainnya. Papain telah diproduksi secara massal dan menjadi komoditas dagang.

Selain sebagai komoditas dagang pepaya juga sering di buat berbagai olahan diantaranya adalah sebagai berikut :  

Sayur Kari Pepaya Muda

Bahan-bahan
    Olahan Dan Cara Membuat Masakan dari Pepaya
  • 1 buah tomat iris belah 4 bagian 1 biji cabe merah besar iris serong 2 buah tahu iris kotak2 kecil
  • 5 batang kacang pnjg,iris serong.cuci bersih
  • 1 buah tomat iris belah 4 bagian
  • 1 biji cabe merah besar iris serong
  • 2 buah tahu iris kotak2 kecil
  • 1 bks santan kara kecil
  • 2 gelas air
  • bumbu yg dihaluskan :
  • 2 siung bwg merah
  • 1 siung bwg putih
  • 1 sdm bubuk kari
  • sedikit asam jawa
  • secukupnya gula garam
  • minyak utk menumis
Langkah
  • Goreng tahu sampai matang.angkat dan sisihkan.
  • Tumis bumbu halus sampai harum.campurkan irisan pepaya muda,kcg pnjg,tomat dan cabe.aduk hingga matang.
  • Setelah matang, tambahkan tahu,santan,gula dan garam.aduk rata kmbli hingga mendidih dan sayuran matang semua.
  • Angkat dan sajikan.selamat mencoba

Es Setup Pepaya Muda

Pepaya muda jatuh..syg kalau di buang begitu aja..akhirnya bikin setup pepaya aja..buat bukber..alhamdulillah lumayan enak lh..pelepas dahaga heh

Bahan-bahan
    Olahan Dan Cara Membuat Masakan dari Pepaya
  • 1/2 buah pepaya muda kecil iris bentuk korek api.cuci bersih.tiriskan
  • 1/2 buah kayu manis
  • secukupnya cengkeh
  • 15 sdm gula
  • secukupnya garam
  • 4 gelas air

Langkah - langkah
  • Pepaya rebus sampai lunak.tiriskan
  • Campur gula,cengkeh,garam dan kayu manis serta air.aduk2.lalu tambahkan pepaya.
  • Masak di atas kompor.aduk rata hingga mendidih.angkat dan dinginkan.
  • Masukkan ke dalam kulkas hingga bnr2 dingin.sajikan

Manisan pepaya muda

Pulang dr rumah ibuk dibawain pepaya, kebtulan ada yg blm terlalu mateng, smpe rumah kepikiran buat dibikin manisan..langsung kebayang deh segernya dimakan dingin2 klo siang2..daaaannn ternyata emang seger bangeeeetttt

Bahan-bahan
Olahan Dan Cara Membuat Masakan dari Pepaya
  • 1 pepaya muda ukuran sedang
  • 9 sdm gulpas/sesuaikan
  • 1 sdt asam sitrat/sitrun
  • 600 ml air
Langkah - langkah
Iris2 pepaya muda sesuai selera (sy pakai pemotong yg bergelombang, diiris tipis). Kemudian rendam dlm larutan kapur/injet selama 1 jam.
Cuci bersih rendaman beberapa kali, pastikan air bilasan sdh bening dan tdk ada kapur yg menempel di buah.

Masak air, gula pasir, dan asam sitrat, sesuaikan manis dan asam nya sesuai selera, masukkan beberapa tetes pewarna makanan, aduk2, kemudian pepaya. Masak sebentar sampai air rebusan menyusut. Diamkan sebentar, setelah dingin masukkan kulkas. Lebih nikmat dimakan saat dingin. Segerrr bgt

Tumis Pepaya Muda

Kata mamaku, biar produksi ASI ku banyak aku harus banyak makan sayur"an, salah satunya buah pepaya muda. Cusss langsung petik buah pepaya di halaman rumah yg kebetulan lg berbuah banyak. Karena ga terlalu suka masakan bersantan, pepaya mudanya aku tumis aja deh 

Bahan-bahan
  • 1 buah pepaya muda
  • 3 siung bawang putih
  • 1 siung bawang merah
  • 2 buah cabe merah (kalau suka pedas)
  • secukupnya Garam
  • Penyedap rasa secukupnya (optional)
Langkah
  • Pepaya muda yg habis dipetik didiamkan dulu semalaman untuk mengurangi getahnya. Setelah didiamkan, kupas kulitnya dan potong" sesuai selera. Lalu cuci bersih
  • Iris tipis bawang merah, bawang putih dan cabe merah
  • Tumis bumbu hingga harum, masukkan buah pepaya muda yg telah dipotong dan cuci bersih, tambahkan garam.
  • Masak sampai pepaya layu. (Kalau aku suka yg tidak terlalu matang, biar ada sensasi krenyes"nya gitu

Tumis buah pepaya muda siap dihidangkan

Demikian Olahan yang dapat di buat dari buah pepaya semoga bermanfaat bagi para bunda di rumah selamat mencoba dan berkreasi 
loading...

0 komentar:

loading...